RSG Juara MPL Philipina Season 9

BETARA.ID – RSG berhasil menjadi juara Mobile Legends Premier League Philipina (MPL PH) Season 9, setelah berhasil mengalahkan Omega di grand final, Minggu (1/5/2022).

Pada pertandingan grand final MPL PH Season 9 dengan format BO7 ini, RSG berhasil mengalahkan Omega dengan skors 4-1.

RSG PH sendiri pada MPL PH Season 9 ini berhasil menjadi pemuncak klasemen pada babak reguler season, dan lolos ke babak playoff melalui upper bracket bersama TNC.

Di babak playoff MPL PH Season 9, perjalanan RSG PH sangat mulus. Di pertandingan awal RSG berhasil mengalahkan ONIC PH dengan skors 3-0.

Berlanjut di final upper bracket, RSG PH berhasil mengalahkan TNC dengan skors mutlak 3-0 dan memastikan diri lolos ke grand final serta tiket pertandingan MSC mewakili Philipina.

Di babak grand final MPL PH Season 9, RSG bertema dengan Omega. di game awal RSG berhasil unggul 1-0.

Di game kedua, RSG berhasil dikalahkan Omege yang membawa kedudukan menjadi 1-1. Pada game ketiga RSG kembali tampil gemilang meraih kemenangan 2-1.

Di game keempat dan kelima, RSG berhasil tampil menawan dan memastikan mereka menjadi juara MPL PH dengan skors 4-1.

Adapun yang menjadi MPV pada grand final MPL PH Season 9 ini, yakni pemain RSG, Nathzz yang menggunak hero Yu Zhong.

Menjadi kandidat di grand final MPL PH Season 9, RSG PH dan Omega akan menjadi tim perwakilan Philipina di kejuaraan MSC di Malaysia pada Juni mendatang. (Fey)

Komentar