BETARA.ID, Semarang – Cemburu membawa petaka, itulah yang dirasakan seorang pemuda di Semarang. Ia tega menghajar isterinya lantaran cemburu, atas perbutan itu ia saat ini ditahan polisi.
Bahkan tak tanggung-tangung, pelaku menghajar isterinya tak sendiri, ia menganiaya bersama temannya.
“Yang bersangkutan merasa cemburu karena Ana (korban) berjalan dengan pria lain. Kemudian (pelaku) mengajak tersangka Sutrisno melakukan penganiayaan,” kata Kapolrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar dilansir dari detik.com, Jumat (7/1/2021).
Pelaku penganiayaan itu bernama Winardi alias Congyang (40) dan temannya Sutrisno (27). Sedangkan korban adalah Ana (34) yang tidak lain istri siri Congyang. Peristiwa ini terjadi di Jalan Gang Durian, Mijen, Kota Semarang pada 1 Januari 2022 lalu sekitar pukul 14.30 WIB.
Korban mengalami luka memar pada bahu sebelah kanan, luka memar pada bagian lutut kaki sebelah kiri dan luka memar pada bagian belakang paha kaki sebelah kiri. Setelah pingsan, korban dilarikan ke rumah sakit oleh pelaku.
Dalam kesempatan yang sama, pelaku Congyang mengaku sedang terpengaruh minuman keras saat menganiaya istrinya. Sedangkan Sutrisno juga diketahui ikut memukuli rekan laki-laki korban.
“Saya sedang mabuk, minum bareng Sutrisno,” kata Congyang.
Atas perbuatannya, pelaku dijerat pasal 170 ayat (1), ayat (2) ke-1 KUHPidana tentang pengeroyokan dengan ancaman hukuman penjara paling lama 7 tahun penjara.
Sumber: detik.com
Komentar