BETARA.ID, Jambi – Dalam rangka Hari Air Dunia ke 30 dan Hari Sungai Nasional ke 11 Tahun 2022, serta temu Teater Mahasiswa Nusantara XIX Tahun 2022, Gubernur Jambi Al Haris berharap semua pihak bahu membahu dalam rangka mewujudkan Sungai Batanghari bersih.
Hal ini diungkapkannya karena saat ini indeks Sungai Batanghari berada pada angka 49,9 dengan kata lain kondisi sungai Batanghari masuk kepada kondisi yang mengkhawatirkan.
“Ini acara yang sebetulnya kita tunggu-tunggu, karena kita mesti serius hari ini mengurusi sungai dan danau yang dimiliki Jambi ini,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa tidak hanya Sungai Batanghari tetapi juga Sungai yang berhubungan dengan Sungai Batanghari.
“Apapun tema kita, kita ingin sungai Batanghari bersih termasuk sungai lain yang lewat sungai Batanghari,” pungkasnya.
Diketahui bahwa Pemerintah Provinsi Jambi beberapa waktu lalu telah mencanangkan program atau gerakan yang dinamakan sungai Batanghari bersih untuk mengatasi pencemaran yang terjadi di Sungai Batanghari. (*)
Komentar